Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mekanisme Baru Rekrutmen PPPK JF Guru Tahun 2022

Setelah rekrutmen PPPK JF Guru Tahun 2022 telah dilakukan sebanyak 2 kali seleksi, kini Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) mengevaluasi jalanya seleksi PPPK JF Guru tahun 2021 dimana ada beberapa perbaikan aturan untuk memihak guru GTT yang sudah memenuhi passing grade namun kalah bersaing karena nilai.

Semua bahasan mengenai hal tersebut tertuang dalam Rekrutmen PPPK Bidang Pendidikan Tahun Anggaran 2022 yang dikeluarkan oleh Asisten Deputi Perancangan Jabatan Perencanaan dan Pengadaan SDM Aparatur, Deputi SDM Aparatur.

Dengan adanya aturan baru mengenai seleksi PPPK JF Guru Tahun 2022 ini sudah dipastikan untuk PPPK Tahap 3 sudah tidak ada lagi, karena harus mengikuti aturan terbaru. Berdasarkan hasil seleksi PPPK JF Guru, yang diterima hanya 506.252 sedangkan kebutuhan formasinya 1.002.16. Artinya masih kurang setengahnya lagi yang bakan dipenuhi pada Seleksi PPPK JF Tahun 2022.


Perbaikan Rekrutmen Guru Tahun Anggaran 2022

Untuk memahami perbedaannya sebaiknya pahami dulu perbedaan rekrutmen PPPK JF Guru Tahun 2021 dengan rekrutmen PPPK JF Guru Tahun 2022 berikut ini.


Mekanisme Rekrutmen Guru Tahun 2021

  1. Usulan Kebutuhan ASN diajukan oleh masing-masing K/L/D
  2. Penetapan/ persetujuan kebutuhan untuk K/L/D oleh MENPANRB
  3. Proses seleksi CASN: CASN melamar ke formasi yang telah ditetapkan.

Mekanisme Rekrutmen Guru Tahun 2022

  1. Pengusulan formasi oleh Pemda berdasarkan data rekomendasi Kemendikbudristek
  2. Penetapan kebutuhan/ formasi oleh KemenPANRB
  3. Proses Seleksi Prioritas Peserta yang lulus NAB Tahun 2021
  4. Seleksi Peserta dengan metode Observasi dan background check.

ISU Mengenai Rekrutmen Guru

  1. ISU Formasi yang diusulkan Pemda jauh di bawah kebutuhan Guru Secara Nasional
  2. Lowongan Guru di daerah 3T kurang diminati, ada 117.939 lowongan guru tidak ada pelamarnya
  3. Penyesuaian passing grade untuk memenuhi alokasi kebutuhan.

Informasi selengkapnya silahkan baca atau download Mekanisme Baru Rekrutmen PPPK JF Guru Tahun 2022 melalui link berikut ini.

Post a Comment for "Mekanisme Baru Rekrutmen PPPK JF Guru Tahun 2022"