Buku Saku Program Kuota Belajar
Buku saku
program kuota belajar adalah buku panduan untuk siswa, guru, mahasiswa,
dan dosen mengenai petunjuk dan penggunaan kuota belajar selama masa
daring akibat Covid 19.
Buku
ini secara resmi dirilis oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan dan
semua yang berhak mendapatkan kuota belajar boleh memegang buku saku
ini.
Isi
di dalam buku saku program kuota belajar ini mencakup daftar aplikasi
yang bisa diakses dengan bantuan kuota belajar, selain itu ada beberapa
situs yang juga bisa diakses dengan kuota ini.
Intinya
apa yang diberikan pemerintah melalui kerjasama dengan beberapa
operator seluler di Indonesia tidak memberikan keluasan penggunaan kuota
belajar, namun difokuskan pada beberapa aplikasi pendukung kegiatan
belajar dan mengajar secara daring.
Nantinya
Anda tidak bisa membuka tayangan YouTube dan media lain yang tidak
termasuk ke dalam list aplikasi dan link yang dicover program kuota
belajar.
Apa Saja Yang Bisa Diakses Dengan Kuota Belajar?
Silahkan perhatikan tabel berikut ini dimana penggunaan kuota belajar hanya untuk aplikasi, video coference, dan membuka laman website.
Aplikasi yang bisa dibuka tentunya yang telah menjalin kerjasama dengan pemerintah seperti Ruang Guru, Zenius, WhatsApp, dsb. Begitu juga dengan aplikasi video conference seperti Zoom dan Google Meet.
Apa yang ditampilkan dalam buku saku tersebut hanya sebagian dari beberapa aplikasi yang dicover program kuota belajar. Informasi selengkapnya bisa Anda akses di sini https://kuota-belajar.kemdikbud.go.id
Demikianlah informasi mengenai program Buku Saku Program Kuota Belajar, bila tertarik untuk membacanya silahkan download melalui link berikut ini.
Download Buku Saku Program Kuota Belajar
Post a Comment for "Buku Saku Program Kuota Belajar"